PKS Partai |
Jakarta : Rapat Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang dimulai sejak 31 Januari lalu di Kantor DPP PKS tampak berjalan alot meski sudah ada 5 bakal capres. Dari ke-5 bakal capres, ada 3 kandidat terkuat. Mereka yakni Hidayat Nur Wahid (HNW), Anis Matta, dan Ahmad Heryawan (Aher).
"Tiga besarnya HNW, Anis Matta, dan Aher," ujar Ketua DPP Bidang Humas Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera
kepada Liputan6.com di Jakarta, Sabtu (1/2/2014).
kepada Liputan6.com di Jakarta, Sabtu (1/2/2014).
Mardani menjelaskan, dalam rapat tersebut selain membahas capres yang akan diusung PKS, Majelis Syuro PKS juga membahas 2 agenda besar lainnya. Di antaranya terkait persiapan pemenangan Pemilu 2014.
"Bahas
3 agenda yakni persiapan pemenangan pemilu, capres, dan tanggap
bencana. Indikasi untuk capres mengarah ke 1 atau 3 besar," papar
Mardani.
Aher yang kini menjabat Gubernur Jawa Barat mengaku optimis dapat mengalahkan Gubernur DKI Jokowi yang disebut-sebut menjadi capres terkuat dalam Pilpres 2014 mendatang, meski hingga kini belum resmi ditetapkan sebagai capres dari PDIP.
"Dalam dunia aktivis, sepanjang belum sampai pada kejadian akhir atau sebelum ada keputusan, berarti semua masih ada peluang. Capres kan bukan Mas Jokowi (Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo) saja, ada yang lain," ujar anggota Majelis Syuro PKS itu.
Selain Hidayat Nur Wahid, Anis Matta, dan Ahmad Heryawan, 2 bakal capres PKS lainnya hasil Pemilihan Raya (Pemira) PKS yang dibawa ke Majelis Syuro PKS yakni Tifatul Sembiring dan Nur Mahmudi Ismail.[RD]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Artikel, Inspirasi, Berita dan Informasi ini telah saya Kunci, kalau Anda membutuhkannya, Silahkan Anda Komentari dan Artikel Ini akan saya Buka Kembali...
Berilah Komentar, Dan Berkomentarlah dengan Baik dan Sopan...